Pengamat politik dari Universitas Pelita Harapan, Emrus Sihombing. Sumber foto: https://bit.ly/2WiSZNz
Elshinta.com - Pengamat politik dari Universitas Pelita Harapan, Emrus Sihombing menilai pemberian hak veto kepada menteri koordinator (Menko) oleh Presiden Joko Widodo merupakan hal yang tepat.
"Dilihat dari sudut efektivitas koordinasi dan capaian kinerja kementerian, saya berpendapat sangat tepat menteri koordinator harus memiliki hak veto," ujar Emrus dalam keterangannya yang dihimpun Antara di Jakarta, Senin (28/10).
Dia mengatakan, adanya hak veto pada menteri koordinator membuat fungsi koordinatif kementerian bisa berjalan maksimal. Dengan tidak adanya hak veto, lanjut dia, membuat keberadaan menteri koordinator cenderung hanya menjadi sekadar simbol.
"Pandangan bahwa menteri koordinator memiliki hak veto, menurut saya lebih pada perspektif dinamis sebagai terobosan baru dari yang selama ini terjadi yang berada ada zona aman," ucap Emrus.
Emrus meyakini adanya hak veto akan membuat fungsi jabatan menteri koordinator menjadi semakin efektif. "Dengan hak veto yang dimikili tersebut, saya berani memastikan bahwa fungsi koordinatif dari menteri koordinator yang ditugaskan presiden menjadi sangat-sangat efektif," tukasnya. (Fan/Sik)
Kamis, 12 Desember 2019 - 21:46 WIB
Ketua DRPD Medan Hasyim menutup kegiatan Rapat Kerja (Raker) DPRD Medan, yang berlangsung di Hote...
Kamis, 12 Desember 2019 - 21:37 WIB
Sebanyak 163 peserta Seleksi Calon Anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) untuk Pemilihan Ke...
Kamis, 12 Desember 2019 - 16:15 WIB
Presiden Joko Widodo menegaskan pencalonan putra sulungnya Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wali...
Kamis, 12 Desember 2019 - 13:46 WIB
“Peristiwa politik besar dan terencana seperti pilkada serentak mesti dapat dimanfaatkan menanamka...
Kamis, 12 Desember 2019 - 07:36 WIB
Direktur Eksekutif Parameter Politik Adi Prayitno memprediksi Partai Persatuan Pembangunan tidak aka...
Rabu, 11 Desember 2019 - 14:56 WIB
Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) merupakan motor penggerak jalannya program pemerint...
Senin, 09 Desember 2019 - 13:57 WIB
Budi Arie Setiadi kembali terpilih menjadi Ketua Umum Pro Jokowi (Projo). Pemilihan tersebut dilakuk...
Minggu, 08 Desember 2019 - 15:05 WIB
Irjen Pol Fakhrizal yang dicopot dari jabatan Kapolda Sumatera Barat telah membantah tudingan bahwa ...
Minggu, 08 Desember 2019 - 11:38 WIB
Ketua Steering Committee Rakernas PAN Saleh Partaonan Daulay mengatakan Kongres V Partai Amanat Nasi...
Sabtu, 07 Desember 2019 - 14:56 WIB
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkfili Hasan mengingatkan kepada seluruh kader partai agar...